Ribuan Pil Diminum, Sakit Kepala Boimin Tak Jua Sembuh

Ponorogo: Boimin, seorang petani di Ponorogo, Jawa Timur, terpaksa mengonsumsi obat secara terus menerus karena sakit kepala-nya yang tak kunjung sembuh. Namun penggunaan obat sakit kepala oleh Boimin sudah di luar kemampuan manusia pada umumnya. Bayangkan saja. Pria anak lima dari Dusun Miri, Desa Tanjunggunung, Kecamatan Badegan, itu bisa menghabiskan ribuan pil dalam sebulan.

Dalam sekali minum, buruh tani itu langsung mengonsumsi 4 kapsul atau satu tablet sekaligus. Jika rasa pusing di kepalanya tak kunjung sembuh, pria itu kembali menenggak beberapa butir tambahan obat lagi. Dalam sebulan terakhir saja, sudah dua tas plastik atau ribuan obat berbagai merek dikonsumsi. Kondisi itu dilakoni dengan harapan untuk mengusir sakit kepala yang dideritanya.

Memang kondisi Boimin sangat memprihatinkan. Jika sakit kepalanya kambuh, pria 64 tahun itu kerap membenturkan kepalanya ke tembok karena tak kuat menahan sakit. Itulah sebabnya dia berusaha menghilangkan sakit kepala dengan menenggak obat sakit kepala. Berapapun habisnya obat, tetap dikonsumsi demi meredakan sakit kepala. Selain dengan obat sakit kepala, sang istri harus memijit kepala suaminya.

Sayang, meski sudah mengonsumsi obat sakit kepala selama 10 tahun, penyakit Boimin tak kunjung sembuh. Ia justru cenderung kecanduan obat sakit kepala. Jika tak minum obat dan tak dipijit, pria itu tak bisa bekerja. Yang lebih miris, Boimin sebagai tulang punggung keluarga justru kini terbebani utang. Sebab, kebutuhan obat Boimin melebihi pendapatan, sehingga dia harus berutang.

Boimin mengaku sudah berkali-kali berobat ke puskesmas terdekat. Namun sejauh ini belum ada hasilnya. Boimin pun tak mengetahui penyebab sakit kepala-nya itu. Karena itu, keluarga miskin itu berharap ada perhatian pemerintah untuk bisa membantu mengatasi sakit kepala yang diderita Boimin hingga bisa sembuh.

Sumber : Metrotvnews.com
Sumber Ilustrasi Foto : Google


JADILAH ORANG PERTAMA YANG MENGOMENTARI :



Dikirim oleh Roedy pada 06.27. dan Dikategorikan pada , , , , , . Kamu dapat meninggalkan komentar atau pesan terkait berita / artikel diatas

SEPUTAR PONOROGO

PENGUNJUNG ONLINE

PATROLI PENDIDIKAN TIPS DAN ARTIKEL
PEMERINTAHAN

Penghujan Datang, Ponorogo Siapkan Relawan Bencana

Musim penghujan sebentar lagi datang...

27 Oct 2013 / undefined Comments / Read More

Jembatan Runtuh, Kerugian Mencapai 25 Miliar

PONOROGO - Dinas Pekerjaan Umum menyat...

08 Apr 2013 / undefined Comments / Read More

Ditjen Perternakan kunjugi RPH RJB Ponorogo

PONOROGO - Direktorat Jenderal (D...

08 Apr 2013 / undefined Comments / Read More

Titik Lemah Laporan Sisa Anggaran DPRD

PONOROGO - Polemik sisa anggaran kegia...

28 Mar 2013 / undefined Comments / Read More
PARIWISATA

22 Turis Prancis Disuguhi Reog Ponorogo

Suara Kendang serta Gong bersahutan men...

08 Jul 2011 / undefined Comments / Read More

Bangunan VOC di Ponorogo Terbengkalai

Sebuah situs sejarah berupa bangunan tu...

08 Jul 2011 / undefined Comments / Read More

Bagi temen-temen yang ingin berpartisipasi dalam mengisi blog ini caranya gampang, tinggal kirim Datadiri Anda ke lintas@ymail.com.

Bagi temen - temen yang menginginkan wilayahnya mempunyai blog tersendiri, kami akan membuatkan blog sesuai nama daerah temen tinggal, asal temen - temen bersedia untuk mengisi blog yang temen minta.

Setiap Kontribusi akan sangat bermanfaat bagi kemajuan daerah kita, termasuk generasi saat ini dan yang akan datang.

Bila tulisan yang di kirim mengambil dari sumber lain, Jangan lupa sebutkan sumber tulisan secara lengkap berikut link asal tulisan tersebut.

Tulisan tidak berbau sara, hasutan, mengadu domba, maupun ponografi. Seluruh isi tulisan menjadi tanggung jawab sepenuhnya pengirim. blog ini hanya sebagai sarana untuk menyebarkan isi tulisan.
KULINER

Pecel Ponorogo Firdaus: Benar-benar maknyus

Ingin sarapan nikmat dan sehat? Nasi...

15 Dec 2011 / undefined Comments / Read More

Resep Sate Ayam Ponorogo

Sate Ayam Ponorogo berbahan dasar ayam...

04 Dec 2010 / undefined Comments / Read More
KERAJINAN

Perajin Aksesoris Reog Ponorogo Kebanjiran Pesanan

Para perajin aksesori reog di Kabupaten...

04 Dec 2010 / undefined Comments / Read More

Pengrajin kendang Ponorogo

Mukri, 47, perajin kendang di Dusun Suk...

04 Dec 2010 / undefined Comments / Read More
SENI DAN BUDAYA

JFC & Reog Ponorogo Iringi Pisah Kenal Pangdam V Brawijaya

Penampilan Jember Fashion Carnaval (JFC...

08 Dec 2011 / undefined Comments / Read More

Agar Kekayaan Suatu Bangsa Tak Mudah Diambil Bangsa Lain

Kekayaan lokal bidang musik, desain, si...

29 Jun 2011 / undefined Comments / Read More
WONG PONOROGO

Pelajar Ponorogo Raih Juara Pertama Nasional

Nama Sekolah Menengah Atas Negeri (SMA...

12 Dec 2011 / undefined Comments / Read More

Oemar Said Tjokroaminoto

Raden Hadji Oemar Said Tjokroaminoto (l...

04 Dec 2010 / undefined Comments / Read More

2010 Lintas PONOROGO. All Rights Reserved. - Designed by Lintas ponorogo